DPRD Manado Terima Kunker Ketua DPRD Gorontalo
KABAR MANADO - Jumat, 29 April 2016 Lembaga DPRD kota Manado menerima Rombongan Kunjungan Kerja (Kunker) Fraksi DPRD Kota Gorontalo. Rombongan dipimpin oleh Ketua DPRD Kota Gorontalo Febriyanto Koniyo, adapun maksud Kunker terkait dengan Mekanis Perombakan atau rolling Pimpinan Fraksi dan Alat Kelengkapan Dewan di DPRD Kota Manado.
Rapat Humas DPRD Manado
Kegiatan yang digelar di ruang Rapat Gabungan Kantor DPRD Manado tersebut diterima Pimpinan DPRD Kota Manado yang diwakili oleh Legislator Roy Maramis selaku personil Komissi A DPRD Manado Selain itu, di hari yang sama Kepala bagian Humas dan Protokol Steven nangoy memimpin Rapat Bagian Humas dan Sekretariat DPRD , untuk mempersiapkan kegiatan dan sejumlah agenda terkait DPRD Expo, sekaligus juga rapat perdana bersama Sub BAgian Humas dan Dokumentasi Set DPRD kota Manado Lucky Sualang. Untuk diketahui, rapat dilaksanakan di ruang Humas dan Sekretarit DPRD Manado.

Kunjungan Komisi D DPRD Kota Manado Di Bunaken Kepulauan
Sebelumnya diketahui, Personil Komisi D DPRD kota Manado mengunjungi Pulau Bunaken guna meninjau langsung proses pelayanan di segi pendidikan dan juga kesehatan di tempat tersebut. Rombongan yang dipimpin Ketua Komisi Apriano Saerang tersebut didampingi oleh Wakil Ketua Dijana Pakasi, Sekretaris Sonny Lela, Anggota Markho Tampi, Fatma Bin Syeck Abubakar dan Abdul Wahid Ibrahim. (lly)


picture#YOUR_PROFILE_PICTURE_URL} Kabar Manado adalah pusat informasi Berita terkini seputar Sulawesi utara {facebook#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {twitter#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {google#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {pinterest#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {youtube#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {instagram#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL}
Diberdayakan oleh Blogger.