KABAR MANADO – Drainase buruk dan Penerangan Jalan sepertinya mendominasi akan aspirasi yang dilontarkan oleh masyarakat lewat sejumlah reses yang dilaksanakan 40 legislator Manado.

Salah satu yang mendapatkan keluhan soal tersebut yakni, Mona Claudya Kloer,SH,MH. Bertempat di Kecamatan Tuminting, kelurahan Maasing, Legislator termuda DPRD Kota Manado itu menggelar reses.
Warga yang memanfaatkan kegiatan positif tersebut, langsung memberikan aspirasi yang beragam soal infrastruktur fasilitas umum. Bahkan, ada yang melaporkan tentang perbaikan jalan dan pekerjaan rumah Ibadah yanjg sudah dianggarkan tidak kunjung selesai.

Menyikapi aspirasi warga, Kloer mengatakan bahwa, saat ini Lembaga DPRD Kota Manado bersama pihak Eksekutif sementara melakukan upaya perbaikan dan pembenahan terkait dengan infrastruktur yang rusak akibat banjir bandang lalu. Meski begitu, Srikandi Partai Gerindra tersebut berharap, warga dapat memahami bahwa, segala sesuatunya tidak bisa direalisasi secara keseluruhan.

“Pertama saya mengucapkan selamat melakukan ibadah puasa bagi umat Muslim. Saya ada disini untuk menyerap aspirasi, sebab untuk itulah saya duduk sebagai Wakil Rakyat. Aspirasi sudah saya catat, dan akan dilihat mana yang menjadi skala prioritas. Dipastikan aspirasi ini akan disampaikan melalui Paripurna nanti. Yang jelas akan terus dikawal sampai pada tahap realisasi,” tegas Mona sapan akrabnya dan diikuti sambutan hangat warga. (rbs)

Posting Komentar

picture#YOUR_PROFILE_PICTURE_URL} Kabar Manado adalah pusat informasi Berita terkini seputar Sulawesi utara {facebook#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {twitter#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {google#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {pinterest#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {youtube#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {instagram#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL}
Diberdayakan oleh Blogger.